3 Tips Agar Bayi Nyaman di Ruang Ber-AC
Bayi masih belum bisa berkomunikasi langsung kepada Anda saat merasa tidak nyaman. Misalnya ketika bayi kepanasan akibat suhu udara yang sedang tinggi, atau sebaliknya, bayi kedinginan karena suhu AC PK Besar di kamar Anda terlalu rendah. Mereka biasanya hanya menunjukkan rasa tidak nyamannya dengan lebih rewel dari biasanya yang pastinya akan membuat Anda merasa bingung.
Agar si kecil tidak merasa kedua hal tersebut di kamar Anda dan selalu merasa nyaman sehingga dapat beristirahat dengan nyaman, maka ada baiknya jika Anda melakukan beberapa hal ini:
- Atur suhu
Suhu paling tepat untuk bayi adalah sekitar 23OC-25OC. Namun ini berlaku jika Anda tidak membedong bayi. Sebab ketika Anda membedongnya, maka seluruh tubuh bayi akan tertutup oleh tumpukkan kain sehingga bayi rentan mengalami kepanasan. Jika Anda membedong bayi, maka ada baiknya jika mengatur suhu AC menjadi 18OC-20OC.
- Perhatikan pakaian
Anda harus memastikan bahan pakaian yang dikenakan bayi dapat menyerap keringat dengan baik dan juga nyaman digunakan. Agar bayi tidak merasa kedinginan akibat hawa AC, maka pastikan memakaikan baju lengan panjang dan celana panjang saat berada di ruang ber-AC. Dengan begitu bayi akan merasa nyaman dan dapat tidur dengan nyenyak.
- Selimut
Bayi memang sangat mudah berkeringat, itulah sebabnya banyak orangtua yang memakai AC di kamarnya agar sang buah hati tidak kepanasan. Meskipun begitu, bayi juga bisa kedinginan akibat suhu dari AC tersebut. Ada baiknya jika selain menggunakan pakaian lengan panjang, Anda juga menyelimuti bayi dengan selimut tipis. Namun pastikan selimut berada jauh dari wajahnya ya, karena ditakutkan jika tanpa sengaja bayi menarik selimutnya dan menutupi hidungnya, membuat bayi sulit bernapas.
AC memang pilihan tepat untuk membantu bayi merasa lebih nyaman. Namun yang perlu diingat, Anda harus menjaga kebersihan AC dengan membersihkannya secara berkala. Sebab, AC yang tidak bersih justru bisa menjadi sumber penyakit baru bagi Anda dan juga bayi. Untuk lebih amannya, gunakan jasa pembersih AC profesional sehingga kualitas kerjanya sudah terjamin.